Cara Mengubah Kuota Belajar Menjadi Kuota Utama XL

Pandemi ini, membuat aktivitas belajar mengajar dilakukan dari rumah. Untuk memaksimalkan hal tersebut maka dibagikan kuota belajar. Namun, tidak jarang kuota tersebut masih banyak, sehingga tidak ada salahnya mencari cara mengubah kuota belajar menjadi kuota utama XL.

Sebenarnya pembahasan kali ini tidak hanya bisa diterapkan pada pengguna operator XL saja. Maka dari itu pengguna lain juga bisa menerapkan cara pengubahannya. Tanpa berbasa basi lagi simak ulasan lengkapnya berikut ini:

Kuota Belajar Itu Apa?

Sebelum membahas lebih detail mengenai cara mengubah kuota belajar XL menjadi kuota utama. Maka pembaca perlu memahami terlebih dahulu mengenai pengertian dari Kuota belajar itu sendiri. Istilah ini memang muncul pada akhir-akhir ini.

Semenjak pemerintah memberikan kuota gratis kepada anak-anak sekolah. Tentunya kuota tersebut sebenarnya dikhususkan untuk mengakses aplikasi belajar. Pasalnya disaat itu, anak-anak diharuskan full belajar dari rumah.

Sehingga bisa ditarik kesimpulan bahwa kuota belajar adalah paket internet gratis yang diberikan oleh pemerintah. Dimana tujuannya adalah untuk mendukung proses belajar mengajar secara daring selama Pandemi.

Biasanya kuota yang diberikan jumlahnya cukup besar bisa mencapai 30 GB yang aktif selama 1 tahun. Namun, hanya bisa diakses pada aplikasi pelajaran saja. Padahal seperti platform YouTube juga bisa digunakan untuk belajar.

Namun, sayangnya tidak bisa untuk digunakan. Pasalnya YouTube tidak masuk dalam aplikasi belajar. Maka dari itu perlu cara mengubah kuota belajar menjadi kuota utama XL ataupun internet bagi provider yang lainnya.

Cara Mengubah Kuota Belajar Menjadi Kuota Utama XL

Cara Mengubah Kuota Belajar Menjadi Kuota Utama XL

Setelah dibahas mengenai penjelasan asal istilah dari Kuota belajar. Maka saatnya pembaca bisa melakukan pengubahan dari kuota belajar ke internet. Sehingga mampu untuk akses aplikasi lain di luar aplikasi belajar, berikut ulasan lengkapnya:

1. Mengubah Kuota Belajar XL Menggunakan Aplikasi AnonyTun

Adapun langkah untuk mengubah kuota belajar kali ini adalah dengan aplikasi AnonyTun. Adapun caranya adalah sebagai berikut:

  • Hal yang bisa dilakukan pertama kali adalah mendownload aplikasi gratis yang ada di Playstore yaitu AnonyTun. Maka setelah aplikasi terinstall pengguna mulai bisa menggunakannya.
  • Pengguna bisa masuk pada aplikasi tersebut untuk kemudian klik bagian menu Opsi. Lalu selanjutnya dengan klik bagian VPN setting. Pada bagian tersebut bisa diaktifkan bagian compress packet dengan klik save.
  • Selanjutnya pengguna bisa klik bagian menu Stealth Setting. Klik centang pada setelah di Stealth Setting hingga bagian Advanced SSL Setting.
  • Lalu Pengguna bisa menentukan jaringan yang ingin digunakan. Pilih jaringan terbaik dengan cara klik bagian best performance yang ada di atas. Jangan lupa setelah ini bisa klik bagian connect.

2.  Mengubah Kuota Belajar XL Menggunakan Aplikasi Psiphon Pro

Selain menggunakan aplikasi AnonyTun, ternyata pengguna juga bisa mendownload aplikasi lain yang serupa. Dimana aplikasi tersebut bisa digunakan untuk mengubah kuota belajar jadi utama. Adapun langkahnya sebagai berikut:

  • Mendownload dan menginstall aplikasi Psiphon Pro, yang bisa mudah ditemukan di Playstore. Kemudian masuk pengaturan, pilih menu APN dan klik APN XL-Internet
  • Lalu masuk aplikasi Psiphon Pro dan pilih pada bagian Opsi, lalu klik bagian Menonaktifkan Waktu Habis.
  • Kemudian pengguna bisa pilih bagian Setting dan alihkan semua aplikasi. Lalu lanjut Setting Proxy dan menyambungkan lewat proksi HTTP. Dan ikuti langkahnya hingga akhir.

Baca juga: Kelebihan Koneksi Internet Menggunakan ADSL

Demikian pembahasan Raja Tekno mengenai cara mengubah kuota belajar menjadi kuota utama XL. Tutorial ini kemungkinan juga bisa juga diterapkan pada operator lainnya. Tentunya pengguna bisa menerapkan cara diatas apabila ada sisa kuota belajar yang masih bisa dimanfaatkan untuk internetan.

Raja Tekno

Rajatekno.id adalah website yang berisi informasi seputar teknologi mulai dari tutorial, review gadget, download aplikasi atau game hingga berita terbaru di dunia teknologi