Penyebab dan Cara Mengatasi LCD Touchscreen Ngangkat

Pengguna pasti sedang mengalami dimana layar LCD ngangkat, sehingga mencari cara mengatasi touchscreen ngangkat tersebut bukan. Sebab jika mendiamkan masalah itu, maka semakin lama bisa saja layar tidak dapat lagi menyala. Atau hanya sekedar kesulitan ketika menekannya.

Cara Mengatasi Touchscreen Ngangkat

Pasalnya layar atau LCD handphone yang terangkat sangat rentan mengalami kerusakan seperti ada sambungan yang terlepas atau komponen yang tergeser. Penyebabnya karena posisi yang sedikit longgar. Oleh sebab itu, harus segera diperbaiki bila tidak ingin terjadi kerusakan yang lebih parah lagi.

Penyebab Layar Touchscreen Ngangkat

Sebelum masuk ke ulasan mengenai cara mengatasi touchscreen ngangkat, ada baiknya membahas penyebabnya terlebih dulu. Untuk apa? Agar pengguna dapat mencegah masalah kerusakan seperti ini terjadi.

Juga dapat mengatasinya karena mengetahui faktor penyebabnya. Lalu, apa saja faktornya? Silahkan simak penjelasan di bawah untuk mengetahuinya:

1. Hp Terjatuh

Faktor yang dapat menyebabkan layar LCD ngangkat yaitu karena ponsel pengguna jatuh dan terkena benturan. Saat itulah layar menjadi ngangkat karena terdapat dorongan. Apalagi jika jatuhnya menghadap ke belakang, maka secara otomatis akan menekan depan.

2. Baterai Mengembung

Penyebab satu ini juga bisa menjadi faktor layar touchscreen ngangkat. Mengingat ukuran desain sudah dibuat sesuai ukuran, sehingga bila bertambah terjadilah dorongan. Ibarat kata baterai akan berusaha keluar untuk menemukan ruang tambahan.

Hanya saja, ini tidak akan terjadi pada ponsel model lama dimana baterai berada di belakang dan bisa dibongkar pasang. Karena biasanya yang terlihat menonjol yaitu casing bagian belakang.

3. Lem Kurang Kuat

Masalah ini jarang terjadi apabila ponsel tersebut masih baru dari pabrik. Karena biasanya terjadi setelah pengguna melakukan perbaikan di tukang service. Entah mengganti LCD atau sebab kerusakan lainnya.

Jika setelah beberapa lama selesai diperbaiki layar touchscreen mulai ngangkat, maka kemungkinan besarnya karena lem yang kurang kuat. Coba periksa penyebab kedua terlebih dulu. Bila memang tidak ada masalah berarti penyebabnya dari penggunaan lem.

4. Salah Melepas Pelindung Layar

Tempered glass mempunyai kualitas dan daya rekat yang berbeda. Jika pengguna memakai pelindung layar 5D atau 6D biasanya lem yang terpasang cukup kuat. Sehingga ketika mulai retak dan ingin mengganti dengan yang baru sebaiknya lakukan dengan benar.

Silahkan untuk memanaskan sebentar menggunakan hairdryer agar lem sedikit melemah. Atau memakai alat khusus untuk melepas seperti yang ada di tukang service. Karena jika melakukan kesalahan sedikit saja, bukan hanya touchscreen yang  ngangkat. Akan tetapi, layar LCD juga akan rusak.

Cara Mengatasi Touchscreen Ngangkat

Bagaimana jika sudah terjadi? Pengguna tidak perlu cemas. Cukup perhatikan penyebab di atas untuk mengatasi masalahnya. Misal seperti contoh berikut:

  • Mengganti LCD. Pengguna bisa melihat kondisi ponsel setelah terjatuh. Apakah ada keretakan atau sekedar ngangkat. Kalau retak sudah pasti harus diganti.
  • Mengganti Baterai. Penyebab kedua dimana kondisi baterai yang mengembang. Tidak ada pilihan lain selain membeli yang baru. Karena jika dipaksakan kondisi baterai justru akan membuat masalah baru dimana LCD akan semakin ngangkat.
  • Mengelem Ulang Pinggiran LCD. Begitupun dengan penyebab selanjutnya seperti lem kurang kuat dan salah melepas pelindung layar. Apabila hanya memang karena kekuatan rekatan, maka pengguna dapat membeli lem khusus. Karena lem untuk LCD berbeda dengan jenis lem lainnya. Juga dengan daya kerekatannya.

Namun untuk ini akan bergantung pada kualitas dan harga lem yang dibeli. Oleh karenanya disarankan untuk membeli yang berkualitas dengan merk terpercaya. Tujuannya supaya kerusakan semacam ini jarang terjadi.

Baca juga: Cara Reset iPhone 6 Lupa Password iCloud

Itulah cara mengatasi touchscreen ngangkat dari Rajatekno dengan beragam pilihan berdasarkan penyebabnya. Namun, jika pengguna merasa kurang yakin saat melakukannya sendiri sebaiknya mintalah bantuan ahli. Biayanya tidak akan mahal.

Raja Tekno

Rajatekno.id adalah website yang berisi informasi seputar teknologi mulai dari tutorial, review gadget, download aplikasi atau game hingga berita terbaru di dunia teknologi